Panduan dan Langkah Membuat Skripsi Kualitatif Yang Baik dan Benar
7/12/2019
Edit
Komputerdia.com - Skripsi kualitatif adalah suatu penelitian tentang riset yang bersifat deskriptif dan cenderung menggunakan analisis . Proses dan makna (perspektif subjek) lebih ditonjolkan dalam penelitian kualitatif. Dalam skripsi kualitatif, landasan teori dimanfaatkan sebagai pemandu agar fokus penelitian sesuai dengan fakta di lapangan. Selain itu landasan teori ini juga bermanfaat untuk memberikan gambaran umum tentang latar penelitian dan sebagai bahan pembahasan hasil penelitian.
Namun jika kita lihat pengertian skripsi kualitatif dari pandangan para ahli, maka akan terdapat beberapa pengertian diantaranya adalah sebagai berikut:
Namun jika kita lihat pengertian skripsi kualitatif dari pandangan para ahli, maka akan terdapat beberapa pengertian diantaranya adalah sebagai berikut:
- Menurut Saryono (2010), Penelitian kualitatif merupakan penelitian yang digunakan untuk menyelidiki, menemukan, menggambarkan, dan menjelaskan kualitas atau keistimewaan dari pengaruh social yang tidak dapat dijelaskan, diukur atau digambarkan melalui pendekatan kuantitatif.
- Menurut Sugiyono (2011), metode penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat post positivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah, (sebagai lawannya eksperimen) dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, pengambilan sampel sumber data dilakukan secara purposive dan snowball, teknik pengumpulan dengan tri-anggulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif atau kualitatif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi.
Perlu kalian ketahui, bahwa didalam penelitian kualitatif, identitas serta peran informan dan informasi-informasi yang disampaikan menjadi hal-hal yang berharga sehingga peneliti harus memiliki tanggungjawab untuk memperlakukan identitas diri dan informasi yang disampaikan oleh informan tersebut.
Identitas dan informasi tersebut dapat terbuka ataupun tertutup untuk khalayak, tergantung dari kesepakatan antara peneliti dan informan yang tertulis dalam formulir kesepakatan (consent form). Peneliti boleh membuka identitas selama informan sepakat dan peneliti juga harus menghargai keputusan apabila informan ingin identitasnya dilindungi.
Dalam pengambilan data penelitian kualitatif, sebaiknya peneliti mendapatkan izin baik secara tertulis ataupun lisan sehingga penelitian tidak melanggar norma-norma yang mungkin dianut oleh informan atau objek penelitian.
Sementara itu tujuan utama penelitian kualitatif Menurut Kriyantono, adalah untuk menjelaskan suatu fenomena dengan sedalam-dalamnya dengan cara pengumpulan data yang sedalam-dalamnya pula, yang menunjukkan pentingnya kedalaman dan detail suatu data yang diteliti.
Pada penelitian kualitatif, jika semakin mendalam, teliti, dan semkain tergali suatu data yang didapatkan, maka hal ini bisa diartikan pula bahwa semakin baik kualitas penelitian tersebut. Maka dari segi besarnya responden atau objek penelitian, metode penelitian kualitatif memiliki objek yang lebih sedikit dibandingkan dengan penelitian kuantitatif, sebab lebih mengedepankan kedalaman data, bukan kuantitas data
Sementara itu tujuan utama penelitian kualitatif Menurut Kriyantono, adalah untuk menjelaskan suatu fenomena dengan sedalam-dalamnya dengan cara pengumpulan data yang sedalam-dalamnya pula, yang menunjukkan pentingnya kedalaman dan detail suatu data yang diteliti.
Pada penelitian kualitatif, jika semakin mendalam, teliti, dan semkain tergali suatu data yang didapatkan, maka hal ini bisa diartikan pula bahwa semakin baik kualitas penelitian tersebut. Maka dari segi besarnya responden atau objek penelitian, metode penelitian kualitatif memiliki objek yang lebih sedikit dibandingkan dengan penelitian kuantitatif, sebab lebih mengedepankan kedalaman data, bukan kuantitas data
Baca Juga Artikel Lainnya :
- Contoh Penyusunan Skripsi Kualitatif Analisis SWOT
- Cara Membuat Merge dan Split Tabel Di Office Word 2010
- Cara Menambah atau Menghapus Kolom dan baris Di Tabel Office Word 2010
Panduan dan Langkah Membuat Skripsi Kualitatif
1. Pedoman Penulisan Skripsi Kualitatif
- Untuk jenis kertas biasanya yang digunakan ada dua jenis tergantung kebijakan universitas, yaknik ukuran kertas A4 80gram dan ukuran kertas Letter 80gram
- Ukuran batas tepi kertas (ukuran margin) adalah seperti berikut. Tepi Atas (Top) 4cm, Tepi Bawah (Bottom) 3cm, Tepi Kiri (Left) 4cm dan Tepi kanan (Right) 3cm.
- Jenis huruf yang digunakan adalah Times New Roman dengan ukuran 12
- Khusus untuk penulisan pada bagian cover ukuran huruf yang digunakan adalah ukuran 14
- Untuk kata asing harus ditulis dengan format miring (italic)
- Keterangan untuk tabel harus diletakkan diatas tabel tersebut
- Keterangan untuk gambar harus diletakkan dibawah ganbar tersebut
2. Halaman - Halaman Pembuka dan Pelengkap Skripsi Kualitatif
Sebelum melangkah pada pembahasan BAB I, hal yang harus kalian buat adalah melakukan penyusuan halaman-halaman pembuka dan pelengkap lainnya. Halaman-halaman tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :
- Halaman Judul (Cover Skripsi)
- Halaman Prasyarat (Halaman Pelengkap).
- Halaman Pembimbing.
- Halaman Pengesahan.
- Lembar Pernyataan.
- Lembar Pernyataan Tidak Plagiat.
- Abstrak
- Paragraf pertama : berisikan informasi pribadi serta judul skripsi yang kalian buat
- Paragraf kedua : berisi tentang tujuan kalian melakukan penelitian ini, dan isi tujuan tersebut harus sama dengan tujuan penelitian yang kalian buat pada bab satu (Copy Paste saja pada bagian tersebut). Dalam paragraf kedua ini juga, kalian harus menuliskan jenis atau metode yang kalian gunakan untuk menyusun skrispi ini (tulis saja metode penulisannya metode deskriptif kualitatif).
- Paragraf ketiga : merupakan inti hasil pembahasan yang terdapat pada bab 5 atau pada bab kesimpulan dan saran. Untuk contoh abstrak sendiri bisa kalian lihat atau kalin download pada link http://bit.ly/2LMVG6R.
- Lembar Moto.
- Kata Pengantar
- Daftar Isi
- Daftar Tabel
- Daftar Gambar
- Daftar Lampiran
3. Penyusunan BAB I Pendahuluan
Dalam melakukan penyusunan BAB I terdapat beberapa bagian penting diantaranya adalah sebagai berikut :
- Latar Belakang Masalah
- Identifikasi Masalah
Bisanya untuk membuat identifikasi masalah, kalian harus melihat masalah-masalah yang akan atau sedang terjadi pada penelitian tersebut dan di tuliskan ke dalam 10 bentuk Pertanyaan. Contohnya bisa kalian lihat di http://bit.ly/32ndA63.
- Pembatasan Masalah
- Perumusan Masalah
- Tujuan Penelitian
- Kegunaan Penelitian
- Sistematika Penulisan
4. Penyusunan BAB II Landasan Teori dan Kerangka Berfikir
Sama seperti pada BAB I, penyusunan pada bagian landasan teroi dan kerangka berfikir juga terdapat beberapa bagian diantaranya adalah sebagai berikut :
- Landasan Teori
- Kerangka Berfikir
5. Penyusunan BAB III Metodologi Penelitian
Dalam penyusunan BAB III ini terdapat 5 elemen penting, diantaranya adalah sebagai berikut :
- Tempat dan Waktu Penelitian
- Metode Penelitian
- Subjek dan Sumber Data Penelitian
- Teknik Pengumpulan Data
- Teknik Analisis Data
6. Penyusunan BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan
- Profil Tempat Penelitian
- Deskrispi Data Penelitian
- Angket atau Kuesioner : Angket pertama ini ditujukan untuk para konsumen yang menjadi pelanggan perusahaan yang sedang kalian teliti, kemudian setelah membuat format tersebut silahkan kalian sebar angket tersebut kepada beberapa konsumen untuk mendapatkan hasil data yang real, paling sedikit angket ini hasrus disebar kepada 25 orang konsumen . Untuk format pembuatan angket konsumen bisa kalian lihat di http://bit.ly/2SbC0L0
- Lembar Observasi : Lembar observasi ini adalah suatu bentuk pernyataan yang diajukan untuk pihak perusahaan. biasanya untuk melakukan survey tentang kelengkapan serta fasilitas yang diberikan perusahaan tersebut. Untuk contohnya bisa kalian lihat di http://bit.ly/32neCir
- Lembar Wawancara : Lembar wawancara ini ditujukan kepada pemilik atau orang kepercayaan dari perusahaan, untuk menggali beberapa informasi perusahaan tersebut. Untuk contohnya bisa kalian lihat di http://bit.ly/2Sbm7UL
- Lembar Pengisian Bobot Pakar Ahli : Dalam skripsi kualitatif biasanya akan ada perhitungan tertentu untuk memperoleh data real, maka untuk mendapatkan data awal, kalian harus mempunyai data yang diisi oleh para pakar ahli dari perusahaan tersebut. Untuk contohnya bisa kalian lihat di http://bit.ly/2YPzpJp
- Hasil Penelitian
- Pembahasan Hasil Penelitian
7. Penyusunan BAB V Kesimpulan dan Saran
Pada bagian ini terdapat 3 elemen, diantaranya adalah sebagai berikut :
- Kesimpulan
- Keterbatasan Penelitian
- Saran
8. Penyusunan Daftar Pustaka
Daftar pustaka merupakan deretan atau daftar dari sumber-sumber yang kalian gunakan sebagai referensi dalam melakukan penyusunan skripsi. Dalam pembuatan daftar pustaka sendiri harus berurutan sesuai Abjad (Alfabet). Untuk contohnya bisa kalian lihat di http://bit.ly/2Sg8cNw