Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer

komputerdia.com -, Dewasa ini kebebasan dalam bereksplorasi di dunia internet kian semakin sulit terutama di negara indonesia yang notabennya adalah negara hukum, selain merambaknya beberapa UU ITE yang bisa dikatakan sebagai solusi untuk mengurangi tindakan kriminial di dunia maya, di indonesia juga telah lahir suatu portal pemerintah yang diberi nama Internet Positif Indonesia. Tugas utama portal ini adalah sebagai situs redirect dari situs - situs yang diblok. Namun sungguh disesali bahwa konten yang diblok portal ini bukan hanya situs porn0, Perjudian, atau juga sara tetapi juga banyak situs - situs yang menyajikan ilmu pengetahuan pun ada yang diblok oleh portal yang satu ini.

Namun ketika kita lihat dari sisi lainnya, tak bisa dipungkiri lagi bahwa di era digital saat ini di mana dengan mudahnya kita dapat mengakses internet, beragam informasi pun dengan mudah kita dapatkan.

Tetapi dari sekian banyak Informasi yang kian bebas kita akses ini, ternyata masih banyak yang di salahgunakan oleh segelintir orang untuk mendapatkan keuntungan yang merugikan orang lain, ataupun dipergunakan untuk mengakses hal-hal negatif, maka tidak dipungkiri lagi bahwa hal ini dilihat sebagai sebuah ancaman yang dapat merugikan para pengguna internet.

Melihat semakin bebasnya informasi yang tersebar di internet dan penyalahgunaan situs yang tersedia, maka tak ayal jika pemerintah mengambil tindakan tegas untuk memblokir situs-situs yang dapat merugikan ataupun dapat menjerumuskan kedalam hal-hal yang negative.

Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir di Android dan Komputer

Penjelasan Situs Terblokir di Indonesia

Perlu anda ketahui, bahwa pemerintah Indonesia telah membangun program yang didukung oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Indonesia atau Kemkominfo yang bertujuan untuk mendorong masyarakat agar menggunakan fasilitas internet secara sehat dan aman, tanpa harus membuka atau mengakses konten-konten yang negatif.

Program yang dibangun pemerintah ini, diberi nama Internet Sehat dan Aman atau INSAN, situs-situs yang diblokir tersebut adalah situs yang dianggap mengandung konten pornografi, perjudian, penipuan, cyberbullying, situs dewasa, dan banyak lagi situs lainnya yang memang dianggap dapat merugikan atau berpotensi menjerumuskan pengguna internet .Hal ini pun didukung dengan adanya regulasi pemerintah seperti Undang-undang No. 11 Tahun 2008 yang berisi tentang informasi dan transaksi elektronik, serta UU No. 25 Tahun 2009.

Sejak peraturan tersebut berdiri, anda yang ingin mengakses situs yang dianggap melanggar akan dialihkan ke halaman Internet Sehat. Jadi ketika anda bertujuan untuk masuk ke halaman website yang diblokir, anda harus menggunakan beberapa cara agar dapat mengakses situs tersebut.

Cara Membuka Situs Di Blokir Untuk Komputer

A. Menggunakan PlugIn Anonymox (Perangkat Komputer)

  • Untuk anda pengguna Mozilla firefox silahkan anda pasang plugin anonymox dengan cara mengunjungi halaman pemasangan plugin anonymox Disini .
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir di Android dan Komputer
  • Untuk anda pengguna Google Chrome silahkan anda pasang plugin anonymox dengan cara mengunjungi halaman pemasangan plugin anonymox Disini .
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir di Android dan Komputer
  • Jika sudah masuk pada situs plugin tersebut, silahkan anda klik tombol Add, Jika pada chrome Add to Chrome / Available on Chrome dan untuk firefox  Add to Firefox . Disini komputerdia.com menggunakan browser Firefox .
  • Langkah selanjutnya adalah klik tombol Install Now
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir di Android dan Komputer
  • Jika proses pemasangan sudah selesai, maka plugin anonymox ini akan langsung bereaksi di browser anda, dan akan ditandai dengan icon X yang berwarna biru. Silahkan anda klik Icon tersebut dan pilihlah IP sesuai selera, biasanya tersedia IP Amerika, Inggris dan Belanda
  • Pastika pengaturan anonumox yang anda gunakan, sama dengan gambar dibawah ini agar plugin dapat bekerja dengan baik
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir di Android dan Komputer
  • Setelah mode proxy tersebut aktif, silahkan anda ketikan alamat url atau masuk ke situs yang sebelumnya di blokir.
  • Jika cara yang anda jalankan sama dengan tutorial ini, maka anda sudah bisa membuka situs yang di blokir tersebut
  • Penggunaan anonymox ini akan berasa sangat berat bagi koneksi anda, hal ini dikarenakan karena kita telah menggunakan IP dan Proxy luar negeri. Jadi ketika kita akan berselalancar ke mode normal kembali silahkan anda uncheck pada bagian active.

B. Menggunakan VPN (Perangkat Komputer)

Cara kedua yang bisa anda lakukan untuk membuka situs yang di blokir adalah dengan menggunakan bantuan dari aplikasi VPN (Virtual Private Network). VPN merupakan suatu aplikasi atau cara yang aman untuk mengakses Local Area Network (LAN) pada jangkauan tertentu, melalui koneksi internet atau jaringan lainnya untuk melakukan transmisi data secara pribadi. Dengan menggunakan VPN maka kita dapat menghindari adanya penyusup saat melakukan transmisi data yang sewaktu-waktu bisa masuk ke lalu lintas jaringan.

Menurut pendapat lainnya, Pengertian VPN adalah suatu koneksi yang digunakan antara satu jaringan dengan jaringan lainnya secara pribadi (private) melalui jaringan internet. Jika kita uraikan menurut suku katanya, maka penjelasan makna dari masing-masing kata pada Virtual Private Network adalah sebagai berikut:
  • Virtual: hal yang tidak nyata atau semu, di dunia maya/ internet
  • Private: hal yang sifatnya pribadi, tidak bisa diakses sembarang orang. Untuk menjaga kerahasiannya dari jaringan publik maka semua data akan di-enkripsi
  • Network: jaringan koneksi yang saling terhubung
Untuk anda pengguna komputer, anda bisa menggunakan beberapa rekomendasi VPN terbaik diantaranya Tunnelbear, CyberGhost, Nord VPN, Hotspot shield. Untuk lebih jelasnya anda bisa melihat cara penggunaanya dibawah ini

TunnelBear VPN

  • Langkah pertama silahkan anda download dan install aplikasi TunnelBear VPN untuk komputer di www.tunnelbear.com/download
  • Langkah selanjutnya, silahkan anda buka aplikasi VPN pada perangkat komputer 
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Kemudian untuk memilih IP negara mana yang akan anda gunakan, silahkan anda klik menu scroll pada bagian Auto dan pilih list negara yang anda inginkan
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Setelah mode VPN tersebut aktif, silahkan anda ketikan alamat url atau masuk ke situs yang sebelumnya di blokir.
  • Jika cara yang anda jalankan sama dengan tutorial ini, maka anda sudah bisa membuka situs yang di blokir tersebut
  • Untuk kembali ke jaringan normal atau untuk mematikan Tunnelbear VPN anda hanya cukup menekan tombol On menjadi Of
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer

CyberGhost VPN

  • Jika anda akan menggunakan CyberGhost VPN, langkah pertama silahkan anda download dan install cyberghost vpn 
  • Selanjutnya silahkan anda buka aplikasi Cyberghost vpn kemudian pilih menu Choose My Server
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Langkah selanjutnya, anda pilih daftar IP negara yang tersedia pada aplikasi ini sesuai dengan kebutuhan yang anda perlukan kemduian tekan tombol Connect
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Setelah mode proxy tersebut aktif, silahkan anda ketikan alamat url atau masuk ke situs yang sebelumnya di blokir.
  • Jika cara yang anda jalankan sama dengan tutorial ini, maka anda sudah bisa membuka situs yang di blokir tersebut
  • Jika anda akan mengakhiri privat network ini, silahkan anda klik tombol Stop Custom Connection
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer

C. Menggunakan Web Proxy

Web proxy ini merupakan salah satu situs yang menyediakan layanan penyedia list proxy atau ip negara-negara yang tidak memiliki akses pemblokiran terhadap para pengguna internetnya. Untuk bisa menggunakan layanan ini, silahkan anda ikuti langkah-langkah dibawah ini
  • Langkah pertama silahkan kalian masuk ke halaman www.proxysite.com
  • Jika anda sudah berada dihalaman web proxy tersebut, kalian akan melihat tampilan seperti dibawah ini
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Langkah selanjutnya, silahkan anda pilih server yang akan digunakan pada bagian list menu EU Server
  • Setelah memilih server, silahkan anda masukan alamat situs yang di blokir pada bagian Enter Url, kemudian anda tekan tombol GO untuk memulai browsing dengan web proxy
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Untuk mengakhiri penggunaan Web Proxy ini, anda hanya cukup meng-Close halaman web proxy tersebut. Maka dengan otomatis anda akan kembali ke mode normal


Cara Membuka Situs Di Blokir Untuk Android

Jika anda menggunakan perangkat smartphone/handphone, kalian dapat menggunakan beberapa daftar aplikasi VPN dibawah ini untuk membuka situs yang di blokir. Untuk cara penggunaannya sendiri, anda bisa melihat cara diatas, karena pada dasarnya untuk proses peng-koneksian tidak jauh berbeda dengan aplikaksi yang berjalan pada perangkat komputer

A. Proxy Master VPN

  • Langkah pertama silahkan anda install aplikasi Proxy Master di playstore
  • Langkah selanjutnya, silahkan anda buka aplikasi tersebut kemudian pilih server yang akan digunakan
  • Jika pemilihan server sudah di tetapkan, langkah selanjutnya silahkan anda tekan tekan tombol icon pesawat kertas untuk meng-koneksikan VPN
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Jika pengkoneksian berhasil dilakukan, maka anda akan melihat tampilan seperti gambar dibawah ini
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Langkah terakhir silahkan anda buka browser google chrome, firefox ataupun jenis browser lainnya, kemudian masukkan alamat situs yang diblokir sebelumnya

B. Turbo VPN

  • Aplikasi kedua yang bisa kalian gunakan adalah Turbo VPN, langkah pertama silahkan kalian download dan install aplikasi Turbo VPN
  • Selanjutnya buka aplikasi Turbo VPN, kemudian tekan icon wortel untuk memulai menggunakan turbo VPN
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
  • Jika pengkoneksian menggunakan Turbo VPN telah berhasil dilakukan, maka anda akan melihat tampilan seperti pada gambar dibawah ini
Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer

    • Langkah terakhir silahkan anda buka browser google chrome, firefox ataupun jenis browser lainnya, kemudian masukkan alamat situs yang diblokir sebelumnya

    C. TunnelBear Android

    • Aplikasi ketiga yang bisa anda gunakan adalah VPN Tunnelbear, untuk menggunakannya silahkan anda download dan install aplikasi Tunnelbear android
    • Langkah selanjutnya, anda buka aplikasi tunnelbear, kemudian tekan tombol Switch hingga berubah menjadi on seperti terlihat pada gambar dibawah ini
    Cara Membuka Situs/Website Yang di Blokir Untuk Android dan Komputer
    • Langkah terakhir silahkan anda buka browser google chrome, firefox ataupun jenis browser lainnya, kemudian masukkan alamat situs yang diblokir sebelumnya

    Tags Artikel :
    Cara membuka website yang di blokir di android
    Cara membuka situs yang di blokir di hp
    Cara membuka situs yang diblokir di hp android
    Cara membuka situs yang di blokir di google chrome android
    Cara membuka website yang di blokir di chrome
    Cara membuka situs terblokir di firefox
    Cara membuka situs yang di blokir di opera 
    Cara membuka situs yang terblokir di opera mini
    Cara membuka situs yang di blokir terbaru di komputer
    Cara buka situs yang di blokir menggunakan hp

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2